-->

Tajuk

20 Hektare Hutan Tahura di Aceh Besar Terbakar

20 Hektare Hutan Tahura di Aceh Besar TerbakarJantho - Sekitar 20 hektare hutan lindung yang masuk dalam kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Pocut Meurah Intan, Aceh Besar terbakar. Meski api sudah padam, hingga kini masih muncul asap di beberapa titik.

Pantauan detikcom, di Tahura di Saree, Kecamatan Lembah Seulawah, Aceh Besar, asap masih membumbung tinggi tak jauh dari kawasan kantor dan pos jaga, Rabu (12/10/2016). Beberapa petugas sibuk memadamkan beberapa titik api yang muncul di antara bekas kayu terbakar.

Hari ini menyiram sekitar lokasi kebakaran menggunakan mesin air. Lokasi kebakaran hutan di kawasan Tahura memang menyebar. Setiap titik rata-rata sekitar 4 hingga 5 hektare hutan dilalap api.

"Yang terbakar di sini pohon Pinus rata-rata. Totalnya semuanya di Tahura ada sekitar 20 hektare," kata Staf Seksi Pengamanan dan Keanekaragaman Hayati Tahura, Ashadi, saat ditemui detikcom.

Kebakaran sudah terjadi sejak beberapa hari lalu. Titik api muncul berkali-kali. Menurut Ashadi, setelah dilakukan pemadaman, titik api kadang muncul kembali. Bahkan, tadi malam saja kebakaran tak jauh dari pos Tahura terjadi hingga jelang tengah malam.

"Ini karena Pinus ada minyak, ditambah lagi di sini sudah lebih sebulan tidak hujan. Api menyebar karena angin," jelasnya.

Kepala Tahura Pocut Meurah Intan Muhammad Daud, mengatakan, pemadaman api mengalami kesulitan karena proses pemadaman dilakukan secara manual. Selain itu, angin kencang juga menjadi salah satu kendala.

Untuk memadamkan api, pihaknya bekerja sama dengan BPBD Aceh Besar dan BPBA. Dalam beberapa hari terakhir, petugas pemadam memadamkan api. Namun untuk mencapai lokasi kebakaran, petugas menyambung selang dari mobil pemadam.

"Mobil pemadam tidak bisa masuk ke dalam harus parkir di luar. Makanya proses pemadamannya agak kesulitan," kata Daud.

Menurut Daud, pihaknya belum mengetahui pasti penyebab kebakaran. "Penyebabnya bisa jadi disengaja atau tidak. Lokasi Tahura ini dekat dengan pemukiman dan pinggir jalan raya. Faktor sengaja seperti saat pembukaan lahan baru dengan cara membakar atau bisa jadi faktor tidak sengaja seperti buang puntung rokok," ungkapnya. 

saat jurnalis dari Banda Aceh menuju kawasan Saree, sejumlah titik kebakaran terlihat. Meski tidak ada lagi api, asap masih membumbung tinggi. Petugas masih siaga untuk melakukan pemadaman.(detiknews)
Labels: Berita

Thanks for reading 20 Hektare Hutan Tahura di Aceh Besar Terbakar. Please share...!

0 Komentar untuk "20 Hektare Hutan Tahura di Aceh Besar Terbakar"

Back To Top